Menteri Agama Tak Datang.

Bukan untuk pertama kalinya seorang undangan tak datang, padahal
sudah lama di undang dan dikonfirmasi. Dulu pernah H. Atut Chosiyah
Gubernur Banten tak datang, padahal tempat acara sudah ramai menunggu
beliau tapi tak datang, pernah juga H. Wahidin Halim wali kota
Tangerang saat acara di salah satu Masjid yang telah diundang
sebelumnya juga tak datang,

saya pernah datang jauh-jauh ke tempat seminar, di brosur tertulis
H. Dedy mizwar dan Taufik Ismail akan bicara, tapi nyatanya keduanya
tak datang. Sering, terlalu sering saya mengalami hal seperti ini,
orang-orang yang menurut kita penting, tak mementingkan kita karena
kepentingan mereka, mungkin kepentingan mereka mendesak. Tapi apa
harus selalu berulang?

Hari ini, di acara prosesi wisuda, H. Surya darma Ali tak datang
padahal sudah diundang. Wakilnya yang datang dan seperti biasa saat
sambutan memohon maaf karena Menteri Agama RI sedang pergi ke luar
negeri. Undangan lainnya H. Hidayat Nur Wahid yang namanya tertulis
untuk bicara saat seminar setelah wisuda tak datang, yang datang
adalah Anis Matta, wakil DPR RI, semudah itukah?

Atau mungkin koordinasi dan komukasi panitia dengan orang-orang
penting itu tak berjalan lancar. Saya cukup berpikir positif, saat
ingin mendengar mereka bicara, tapi nyatanya mereka tak hadir.
Semoga Allah memberi keluasan waktu bagi para pemimpin dan orang-orang
cerdas untuk berbagi waktunya dengan kawula.

Comments

Popular posts from this blog

Pengalaman membuat SIM di Polres Tangerang

Pengalaman Membuat Cincau Hijau Sendiri :)

Belanja di Pasar Senen, antara murah sangat dan sangat mahal