Terima kasih di Akhir Tahun

Ini malam terakhir tahun 2012, tahun ini saya bersyukur posting
diblog jadi semakin mudah, bisa lewat e-mail ( saya lebih sering kirim
lewat e-mail), padahal sedari dulu juga bisa tapi saya-nya tidak mau
tahu, sekali lagi syukurlah pada akhirnya saya tahu bisa posting lewat
e-mail. Tahun ini juga saya lebih aktif posting di blog, karena modem
semakin banyak dengan harga murah dan penyedia layanan sinyal juga
bersaing. Beda dengan tahun-tahun sebelumnya, mesti duduk manis di
warnet yang makin hari makin penuh oleh anak-anak.

Satu sisi semakin mudah, tapi sisi lain saya merasakan persaingan
hidup semakin ketat, saya merasa mudahnya berkomunikasi dengan
berbagai macam kawan lewat blog jejaring sosial, banyak menyita waktu
berkomunikasi saya dengan Tuhan, apa saya yang belum pandai
memprioritaskan sesuatunya?.

Oh ya, tahun ini juga saya banyak belajar dari tulisannya mas budi
Bahasa renyah tapi romantis dari dwitasari, juga sahabat karib saya layla
alfayruz dengan motivasi-motivasi singkatnya, juga menjadi kakak yang baik
dari Ayah edy, oh ya tak lupa juga om jay atas tulisan inspiratifnya, Raditya Dika
yang tulisannya bikin senyum sendiri :), dan terakhir (walau sebetulnya masih
banyak :) saya belajar bagaimana mestinya bersikap di masa lalu lewat
tulisan Diah Rahmawati :p.

    Tahun ini berakhir dengan manis semanis perasaan saya, ya
mudah-mudahan saya semakin bisa memprioritaskan kapan mesti menulis di
blog atau kapan mesti mencatat yang saya bisa catat di blog (sama aja
dong)...

Terima kasih Allah :)

Comments

  1. aih aih .. ada nama diah . :D
    makasih juga buat ami .. karna sudah menjadi inspirasi saya :)

    ReplyDelete
  2. eh ada mbak rahma :)
    sama sama yang mbak, saling ,menginspirasi toh ?
    :D

    ReplyDelete

Post a Comment

Popular posts from this blog

Pengalaman membuat SIM di Polres Tangerang

Pengalaman Membuat Cincau Hijau Sendiri :)

Belanja di Pasar Senen, antara murah sangat dan sangat mahal